Kab.Subang Qjabar – Kantor DPC PPP Kabupaten Subang mendapat kunjungan silaturahmi dari calon anggota legislatif DPR RI dapil wilayah Jabar IX meliputi Subang,Majalengka dan Sumedang,Senin 22 Januari 2024.
Mira Sri Rahayu,SH.,M.Kn. di sambut langsung ketua DPC PPP kabupaten Subang H.Oom Abdurahman beserta jajaran, ketua PAC PPP juga hadir dalam kesempatan ini.
Ia mengatakan,”maksud serta kedatanganya bukan hanya sekedar silaturahmi, sekaligus konsolidasi dengan seluruh para kader dari partai yang berlambang Ka’bah tersebut,selain itu kami bersama timses/relawan SAMI (Sahabat Mira) terus melakukan kordinasi ke daerah lainya yang ada di wilayah Subang, majalengka, Sumedang,”kata Mira
Lanjut Mira, “konsolidasi ini tentunya untuk mensukseskan serta menambah motivasi para kader demi suksesnya para caleg untuk bisa mendapatkan kembali kursi parleman baik di tingkat kabupaten,provinsi dan pusat,”ucapnya.
Terkait pemilihan presiden kata Mira, “bahwa sekarang ini partai kami berkoalisi dengan partai lainya mengusung untuk memenangkan pasangam calon presiden nomor urut Tiga Ganjar Pranowo dan Mahfud M.D,di pilpres 2024,”pungkas Mira Sri Rahayu
Reporter:(Sutia)