Kab.Subang-Qjabar.com|Syukuran lembur merupakan sebuah adat istiadat masyarakat yang bertujuan untuk mensyukuri atas apa yang telah diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa melalui perjuangan para leluhur yang ada di Kp. Nanggela Desa Sindanglaya Kecamatan Tanjungsiang,Kabupaten Subang.

Dengan diadakannya syukuran lembur pada hari kamis 25 Juli 2024, warga Kp. Nanggela yakin terhadap apa yang telah dilakukan oleh para leluhur menjadi keberkahan bagi warga Nanggela. Selain itu, syukuran lembur bisa menjadi sebuah iconic warga Nangela dalam menjaga budaya yang telah diwariskan oleh para leluhur untuk bisa dapat hidup makmur bekerjasama dan bergotong royong dalam melaksanakan kegiatan bermasyarakat khususnya di kp. Nanggela lebih luasnya di Desa Sindanglaya bahkan sampai di Kabupaten Subang.

Syukuran lembur yang di adakan di Kp. Nanggela Desa Sindanglaya ini memiliki tema yakni ” Masagi ngahiji ngajaga lembur sangkan makmur supaya kabeh jadi dulur”. Maksud dari tema tersebut, kepala dusun 03 Nanggela Bapak Dede Ahmad Rodiman menjelaskan bahwa “dengan bersatu untuk menjaga lembur adalah kunci utama dalam menjadikan sebuah kampung yang makmur yang bertujuan menjadikan warganya lebih rekat dekat dalam sebuah hal gotong royong antar masyarakat.

Dedi Mulyadi,Kepala Desa Sindanglaya juga menyampaikan ucapannya melalui wawancara langsung oleh mahasiswa KKN STAI Riyadhul Jannah yang berada di Desa Sindanglaya, Bapak Dedi Mulyadi mengucapkan “banyak-banyak terima kasih kepada warga khususnya yang ada di wilayah kampung nanggela yang mencakup RW 05 dan RW 06 kami merasa bangga atas antusias dalam acara syukuran ruwat bumi yang diselenggarakan di kampung nanggela yang bertujuan untuk mensyukuri atas semua yang diberikan oleh Allah SWT dan tetap menjaga budaya yang telah diwariskan oleh para leluhur” ujar Kades Sindanglaya

Dalam kegiatan syukuran lembur,Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Sindanglaya juga turut hadir guna menjaga keamanan lalulintas demi lancarnya giat syukuran lembur. Disisi lain Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Sindanglaya merasa bersyukur bertugas di Desa Sindanglaya dengan banyaknya kearifan lokal dan masyarakat yang sangat kompak bergotong royong dalam memajukan sebuah Desa dengan menjaga dan melestarikan budaya yang ada di Desa Sindanglaya.

 

Reporter : Sut

By admin

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *